Contoh jadwal kegiatan Kemah Pelantikan Bantara

Contoh jadwal kegiatan Kemah Pelantikan Bantaraini merupakan contoh susunan acara dalam kegiatan perkemahan pelantikan SKU Bantara bagi pramuka penegak. Di mana dalam pelaksanaan sebuah kegiatan, termasuk kemah pelantikan Pramuka Bantara, jadwal menjadi perangkat kegiatan yang sangat penting karena menyangkut kelancaran pelaksanaan kegiatan.
Jadwal tersebut menjadi acuan bagi pelaksana kegiatan dalam melaksanakan kegiatan. Pun menjadi pedoman bagi peserta didik perkemahan sehingga dapat mengatur waktu dan mempersiapkan segala sesuatu terkait kegiatan yang akan diikutinya.
Dalam penyusunan jadwal kegiatan perlu memperhatikan berbagai aspek mulai dari jenis dan tujuan kegiatan, waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan, hingga kondisi fisik dan psikis peserta. Pun dalam menyusun jadwal kegiatan kemah pelantikan Penegak Bantara. 

Kemah Pelantikan Pramuka Penegak Bantara sendiri merupakan sebuah perkemahan yang maksudkan untuk menyelesaikan uji SKU Penegak Bantara sekaligus melakukan pelantikan. Penyelesaian SKU sendiri biasanya dapat dilakukan di pangkalan masing-masing dan sisanya (nomor-nomor kecakapan yang belum selesai) dapat diselesaikan di perkemahan. Di samping kedua kegiatan tersebut, dalam jadwal perkemahan pelantikan Penegak bantara perlu dimasukkan berbagai kegiatan lainnya sehingga menarik dan menantang bagi peserta didik.


Contoh Jadwal Kegiatan Kemah Pelantikan Penegak Bantara

Berikut ini salah satu contoh jadwal kegiatan kemah pelantikan Pramuka Penegak Bantara yang dilaksanakan selama tiga hari.

No
Waktu
Nama Kegiatan





Kamis, 19 Maret 2015
1 07.00 – 08.00 Apel persiapan pemberangkatan
2 08.00 – 09.00 Pemberangkatan dari sekolah
3 09.00 – 10.00 Menuju lokasi perkemahan
4 10.00 – 12.00 Mendirikan tenda
5 12.00 – 14.00 Istirahat dan temu tehnik penjelasan jadwal
6 14.00 – 15.00 Persiapan Upacara Pembukaan
7 15.00 – 17.00 Upacara Pembukaan di lanjutkan penyelesaian SKU Bantara
8 17.00 - 19.00 Istirahat sore
9 19.00 - 20.00 Materi Kepramukaan Pengertian SKK dan TKK
10 20.00 - 21.00 Sejarah Kepramukaan
11 21.00 - 22.00 Pengumpulan dan cek akhir SKU Bantara
12 22.00 - 04.30 Istirahat tidur





Jum’at, 20 Maret 2015
13 04.30 – 07.00 Sholat dan olah raga
14 07.00 – 08.00 Persiapan kegiatan
15 08.00 – 11.00 Kegiatan Pagi, meliputi:


1. Hicking Exploring Tour


2. Scouting skill.


3. Survival In The Jungle.


4. Cokies Camp Alla Cadarnya bagi yg piket di tenda
16 11.00 - 13.00 Sholat Jum”at
17 13,00 – 15.00 Istirahat
18 15.00 – 17.00 Games Scouting (Permainan Pramuka / tradisional)


1. Crazy ball


2. Safety boom.


3. Circle ball.


4. Spider traps.


5. Bola keranjang.


6. Bola kolong.


7. Estafet kelereng
19 17.00 – 19.00 Istirahat sore.
20 19.00 – 22.00 Kegiatan malam.


1. Upacara Api Unggun.


2. Pentas kesenian.
21 22.00 – 24.00 Pelantikan Bantara.





Sabtu, 21 Maret 2015
22 04.30 – 06.00 Sholat dan olah raga.
23 06.00 – 07.00 Bongkar tenda dan bersih – bersih lingkungan.
24 07.00 – 08.00 Upacara Penutupan Perkemaham.

Jadwal di atas hanyalah sekedar contoh. Tentunya dibutuhkan berbagai modifikasi di sana-sini untuk menyesuaikan dengan waktu, lokasi, biaya, dan kesiapan panitia, serta kondisi peserta didik.
Share on Google Plus

About AL - FALAH MUARA BUNGO

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar