Pusdiklatcab Bungo Lantik Pengurus Ranting Pelepat

Muara Bungo- Gerakan Pramuka merupakan wadah pendidikan diluar sekolah dan di luar keluarga, dilaksanakan dalam berbagai bentuk kegiatan yang menarik, menantang dan menyenangkan serta mengandung unsur pendidikan dengan menggunakan Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metode Kepramukaan.

      Dalam sejarah Kepanduan di Indonesia telah di kenal Gerakan Kepanduan Putera dan Kepanduan Puteri. Kepanduan Putera dan Kepanduan Puteri merupakan satu kesatuan yang utuh dalam satu organisasi pendidikan non formal yaitu Gerakan Pramuka. Namun demikian, dalam operasional kegiatan antara Pramuka Putera dan Pramuka Puteri terdapat sistem satuan terpisah yang lebih mengarah kepada penciptaan sikaf kemandirian dan lebih menuntut adanya kreatifitas yang tinggi oleh Pramuka Putera dan Puteri itu sendiri dalam menjalankan aktifitas latihan, pembinaan dan pengembangannya.

     Oleh sebab itu, dalam pembinaan tersebut, Perlu didukung Oleh Semua Pihak Termasuk Kwartir Nasional,Daerah,Cabang Maupun Ranting dalam Mengembankan Tugas dan amanah,Hal ini yang dilakukan oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Bungo,dalam menjalakan program kerja sampai turun ke gugus depan ke perlu dibentuk pengurus kwartir ranting untuk membantu program kerja Kwartir Cabang.salah satunya Melantik Pengurus Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Pelepat masa periode 2015-2018 mendatang.

     Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Bungo dalam Hal ini diwakili oleh Kepala Pusat Pendidikan Dan Latihan Cabang Kak Agus Rahmad,S.Pd.I Mengatakan Setelah dilantiknya pengurus kwartir Ranting ini,agar mampu mengemban Tugas yang telah diberikan sesuai dengan Aturanya.

      Lebih Lanjut, ia juga Berharap kedepanya Pramuka di kwartir Ranting Pelepat Lebih Maju lagi dan dapat Mencetus Generasi penerus yang berguna bagi orang tua,agama,nusa dan Bangsa.
Share on Google Plus

About AL - FALAH MUARA BUNGO

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar